Kamis, 25 Juni 2015

Beras Organik

Beras organik adalah beras yang ditanam di tanah yang ramah lingkungan, tidak menggunakan pestisida kimia. Beras organik merupakan salah satu jenis makanan sehat yang disebut sebagai makanan organik telah menyebar luas dari sangat eksklusif dan jarang menjadi mudah ditemui di pasaran.

Makanan organik adalah jenis makanan yang saat masa pertumbuhannya tidak menggunakan bahan-bahan seperti: pestisida, herbisida, antibiotik, bioengineering, hormon, radiasi ionisasi, dan bahan penyubur tanaman yang terbuat dari kandungan sintetis. Makanan organik yang berasal dari hewan seperti daging merah, telur, dan makanan tanpa lemak adalah makanan yang berasal dari hewan yang bahan makanannya 100 persen makanan organik. Tidak pernah disuntik antibiotik atau makanan penyubur dan dibiarkan tumbuh normal dan bisa berhubungan dengan lingkungan luar.

Pengolahann beras organik dalam bidang pertanian sendiri adalah meminimalkan atau bahkan menghilangkan sama sekali residu–residu pestisida dan zat kimia berbahaya lainnya. Kandungan utama yang dimiliki oleh setiap beras adalah vitamin B1, dimana pada beras jenis ini memiliki kandungan lebih tinggi dibanding dengan beras putih biasa. Kandungan mineral yang ada juga lebih tinggi. Kandungan magnesium yang sangat baik untuk kesehatan kardiovaskular atau jantung juga lebih banyak dikandung. Beras ini cocok untuk menu diet karena mengandung banyak serat. Kandungan lain yang menjadikan beras organik diunggulkan adalah karena kaya akan asam amino.

Keunggulan Beras Organik dari Beras Non Organik adalah: Memiliki kandungan nutrisi dan mineral tinggi, Kandungan glukosa,karbohidrat dan proteinnya mudah terurai, Aman dan sangat baik dikonsumsi penderita Diabetes, Aman dikonsumsi oleh penderita Diabetes, Baik untuk program diet, Mencegah kanker,jantung,asam urat,darah tinggi, dan vertigo.

Ada beberapa hal yang harus diperhatikan saat menanam pangan oragnik:

- Lokasi lahan harus jauh dari polusi.
- Sistem pengairan harus baik, tidak boleh bercampur dengan lahan pertanian yang belum organic (masih menggunakan pestisida)
- Lahan-lahan pertanian yang berada di sekitarnya tidak boleh menggunakan pestisida.

Beberapa ciri-ciri dari beras Organic yang berkualitas diantaranya:

- Beras tidak berbau
- Bersih, licin, putih dan beraroma wangi
- Rasanya gurih
- Tidak cepat basi dalam 48 jam
- Kualitas lebih baik dari beras import lainnya
- Bila di kusumsi akan cepat kenyang

Manfaat beras organik:

- Bebas dari pupuk kimia, pestisida / polutan
- Bebas dari pengawet dan pemutih
- Bebas dari produk rekayasa genetika
- Telah diuji oleh Badan Sertifikasi Uji Mutu
- Memperpanjang usia / sehat
- Mencegah timbulnya berbagai penyakit
- Mencegah Kolesterol dalam tubuh
- Mencegah penyakit Diabetes
- Kaya akan serat, Vitamin dan Mineral
- Nasi lebih enak dan pulen
- Enak, bergizi tinggi, aman dan sehat untuk dikonsumsi (bebas pestisida kimia, pupuk kimia, dan pemutih)
- Memiliki kandungan vitamin dan mineral yang lebih tinggi
- Memiliki nilai ketercernaan yang lebih baik karena kaya akan serat
- Baik untuk diet dan mengurangi kolesterol (beras merah)
- Baik untuk dikonsumsi oleh penderita penyakit kanker dan diabetes (beras merah dan beras hitam)
- Mengandung antioksidan sebagai anti-kanker (beras hitam).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar